SKRIPSI PENGARUH PENDEKATAN KETERAMPILAN
PROSES SAINS (KPS) TERHADAP PEMAHAMAN
SISWA PADA KONSEP CAHAYA
(Kuasi Eksperimen di SMP Negeri 1 Ciseeng Kabupaten Bogor)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendekatan
keterampilan proses sains (KPS) terhadap pemahaman siswa pada konsep cahaya.
Penelitian ini dilaksanakan di SMPN 1 Ciseeng Kabupaten Bogor, pada tahun
ajaran 2010/2011. Metode penelitian yang digunakan adalah kuasi eksperimen
dengan desain nonrandomized control group pretest – posttest design.
Pengambilan sampel dilakukan menggunakan teknik cluster sampling, siswa kelas
VIII-D sebagai kelompok eksperimen yang menggunakan pendekatan KPS, dan
siswa kelas VIII-E sebagai kelompok kontrol yang menggunakan model
pembelajaran konvensional. Instrumen penelitian yang digunakan adalah
instrumen tes berupa soal-soal esai. Tes tersebut digunakan untuk mengukur
pemahaman siswa, dan instrumen penunjang penelitian yaitu instrumen non-tes
berupa lembar observasi untuk mengetahui aktivitas siswa selama pembelajaran
berlangsung. Data instrumen tes dianalisis menggunakan analisis statistik uji-t,
sedangkan data instrumen non-tes dianalisis menggunakan analisis statistik
deskriptif. Berdasarkan hasil perhitungan uji-t pada taraf signifikansi (α) = 0,05,
didapatkan thitung>ttabel yaitu 2,05>1,99, sehingga hipotesis nol (Ho) ditolak dan
hipotesis alternatif (Ha) diterima, maka dapat disimpulkan terdapat pengaruh
pendekatan KPS terhadap pemahaman siswa pada konsep cahaya, dan hasil
perhitungan instrumen non-tes hasil observasi menunjukkan aspek mengamati dan
mengkomunikasikan yang menonjol.
s58 | | Perpustakaan FITK Pusat | Tersedia |
Pernyataan Tanggungjawab
-
Tidak tersedia versi lain