SKRIPSI PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN
CREATIVE PROBLEM SOLVING (CPS) TERMODIFIKASI
TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA KONSEP
HUKUM NEWTON TENTANG GRAVITASI
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan model pembelajaran creative problem solving (CPS) termodifikasi terhadap hasil belajar siswa pada konsep hukum newton tentang gravitasi. Penelitian dilakukan di kelas XI MIA 6 dan XI MIA 8 SMAN 2 Kota Serang. Penelitian ini berlangsung pada bulan November sampai Desember 2014. Instrumen yang digunakan adalah instrumen tes berupa soal-soal pilihan ganda dan instrumen non tes berupa lembar observasi. Berdasarkan analisis data tes, maka disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan model pembelajaran creative problem solving (CPS) termodifikasi terhadap hasil belajar siswa pada konsep hukum newton tentang gravitasi. Hal ini didasarkan pada hasil uji hipotesis dengan menggunakan uji t. Nilai Sig. (2-tailed) posttest 0.000 < 0.05 . Selain itu, pembelajaran menggunakan model pembelajaran creative problem solving (CPS) termodifikasi unggul dalam meningkatkan kemampuan mengingat (C1), memahami (C2), menerapkan (C3), dan menganalisis (C4). Hasil analisis data non tes berupa lembar observasi menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran creative problem solving (CPS) termodifikasi berada pada kategori baik dengan perolehan sebesar 85.83%.
s36 | | Perpustakaan FITK Pusat | Tersedia |
Pernyataan Tanggungjawab
-
Tidak tersedia versi lain